Jenis - Jenis Bambu Di Indonesia
![]() |
Jenis-jenis bambu di Indonesia |
Indonesia merupakan salah satu wilayah yang menjadi tempat yang baik bagi pertumbuhan tanaman Bambu, hampir seluruh wilayah Indonesia terdapat tanaman Bambu.
Dari sekitar 1250 jenis Bambu yang ada di dunia sekitar 159
jenis atau spesies tumbuh di daratan Indonesia, bahkan sekitar 88 jenis Bambu
yang tumbuh di Indonesia itu merupakan tumbuhan endemik
Berikut beberapa jenis Bambu yang tumbuh di daratan Indonesia , diantaranya :
- Arundinaria japonica ditemukan di Jawa.
- Bambusa arundinacea (Pring Ori) di Jawa dan Sulawesi.
- Bambusa atra (Loleba) di Maluku.
- Bambusa balcooa Di Jawa.
- Bambusa blumeana (Bambu Duri) di Jawa, Sulawesi, dan Nusa Tenggara.
- Bambusa glaucescens (Bambu Pagar; Cendani) di Jawa.
- Bambusa horsfieldii (Bambu Embong) di Jawa.
- Bambusa maculata (Bambu Tutul; Pring Tutul) di Bali.
- Bambusa multiplex (Bambu Cendani; Mrengenani) di Jawa.
- Bambusa polymorpha Di Jawa.
- Bambusa tulda Di Jawa.
- Bambusa tuldoides (Haur Hejo) di Jawa
- Bambusa vulgaris (Haur Hejo, Haur Koneng, Awi Ampel, Pring Kuning) di daerah Jawa, Sumatera, Kalimantan, serta Maluku.
- Dendrocalamus asper ( Bambu Petung) di Pulau Jawa, Sumatera, Kalimantan, Bali, juga Sulawesi.
- Dendrocalamus giganteus (Bambu Sembilang) di Jawa
- Dendrocalamus strictur (Bambu Batu) di Jawa.
- Dinochloa scandens (Bambu Cangkoreh; Kadalan) di Jawa.
- Gigantochloa apus (Bambu Apus; Bambu Tali) di Jawa.
- Gigantochloa atroviolacea (Bambu Hitam; Bambu Wulung; ) di Jawa.
- Gigantochloa atter ( Bambu Ater, Jawa Benel, Bambu Legi, Buluh, Awi Kekes, Awi Ater ) di Jawa.
- Gigantochloa achmadii (buluh Apus) di Sumatera.
- Gigantochloa hasskarliana (
Bambu Lengka Tali) di Pulau Jawa, Pualu Sumatera juga Bali.
- Gigantochloa kuring (Awi Belang) di Jawa.
- Gigantochloa levis (Bambu Suluk) di Kalimantan.
- Gigantochloa manggong (Bambu Manggong) di Jawa.
- Gigantochloa nigrocillata (Bambu Lengka; Bambu Terung; Bambu Bubat) di Jawa.
- Gigantochloa pruriens (buluh Rengen) di Sumatera.
- Gigantochloa psedoarundinaceae (Bambu Andong; Gambang Surat; Peri, Gombong) di Jawa.
- Gigantochloa ridleyi (Tiyang Kaas) di Bali.
- Gigantochloa robusta ( Temen Serit, Bambu Mayan) di Tumbuh di Sumatera, Jawa, serta di Bali.
- Gigantochloa waryi (Buluh Dabo) di Sumatera
- Gigantochloa verticillata (bambu Hitam)
- Melocanna bacifera Di Jawa.
- Nastus elegantissimus (Bambu Eul-eul) di Jawa.
- Phyllostachys aurea (Bambu Uncea; Bambu Buluh Kecil) di Jawa.
- Schizotachyum blunei ( Bambu Wuluh, Bambu Tamiang ) ditemukan di Jawa, Nusa Tenggara Timur, Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, juga Maluku
- Schizotachyum brachycladum (Bambu Buluh Besar, Awi Buluh,Buluh Nehe,Tomula, Ute Watat) di Sumatera, Jawa, Sulawesi, dan Maluku.
- Schizotachyum candatum (buluh Bungkok) di Sumatera.
- Schizotachyum lima . (Bambu Toi) di Jawa, Sulawesi, Maluku, dan Irian.
- Schizotachyum longispiculata (Bambu Jalur) di Sumatera, Kalimantan, dan Jawa.
- Schizotachyum zollingeri . ( Cakeutreuk, Bambu Jala, Bambu Lampar) di Sumatera juga Jawa.
- Thryrsostachys siamensis . (Bambu Jepang) di Jawa.
Dari jenis - jenis Bambu yang disebutkan diatas, sebenarnya masih banyak lagi jenis Bambu yang tumbuh di daratan Indonesia.