Widget HTML #1

Treking Satelit Thaikom 5 KU Band

Pada kesempatan ini saya akan coba share cara treking satelit Thaikom 5 Ku Band yang lumayan banyak diminati penikmat siaran televisi di indonesia, meskipun hanya sebagian kecil wilayah Indonesia yang dapat menangkap siaran di Satelit Thaikom 5 Ku Band.

Untuk wilayah Sumatera lumayan gampang untuk tekingnya, nyebrang ke pulau Jawa lumayan sulit treking dengan dish kecil.




Peralatan yang harus disiapkan sebelum treking

Dish
LNB KU BAND Offset
Kabel standar parabola
Konektor
Resiver MP4 HD

Mulai treking dengan memasang semua alat- alat yang sudah tersedia seperti biasanya, pasang dish kemudian pasangkan LNB KU Band dengan konektor mengarah ke selatan atau utara, sambungkan kabel keresiver.

Setelan Resiver dengan membuat nama satelit baru terserah mau dinamain apa, setting pengaturan LNB diresiver menjadi Universal


Masukan Frequensi terkuat satelit Thaikom 5 Ku Band di 11170 H 30000 atau bisa juga  di 11640 H 30000 atau12313 V 30000 bisa juga di 12355 V 30000

Arahkan dish ke Satelit Thaikom 5 pada derajat 78,5 E menghadap ke arah barat.
Turunkan dish secara perlahan ke arah barat sambil pantau pergerakan signal pada layar, setelah dapat kunci dan kencangkan dish kemudian scan otomatis pada resiver anda

Siaran pada satelit Thaikom 5 Ku Band banyak yang  diacak diacak denga Bisskey yang bisa kita buka dan nikmati siarannya. 

Untuk mencari Key banyak di grup- grup satelit di Facebook seperti di Forum Satelit

Selamat bertrekingria  semangat dibawah terik sinar matahari...
Salam cling......